Sabtu, 15 Desember 2012

                                


                        PRINSIP-PRINSIP PENDIDIKAN ANAK USIA DINI
Ada beberapa prinsip yang dapat digunakan oleh pendidik dalam melaksanakan pendidikan anak usia dini. Prinsip-prinsip tersebut adalah sebagai berikut:
1.    Berorientasi pada kebutuhan anak
Kegiatan pembelajaran pada anak usia dini harus sentiasa berorientasi kepada kebutuhan anak. Anak anak usia dini adalah anak yang sedang membutuhkan upaya-upaya pendidikan untuk mencapai optimalisasi semua aspek perkrmbangan, baik perkembangan fisik maupun psikis yaitu, : intelektual , bahasa, motorik, dan sosial emosional
2.    Belajar melalui bermain
Bermain merupakan sarana belajar anak usia dini. Melalui bermain, anak diajak untuk bereksplorasi, menemukan, memanfaatkan, dan mengambil kesimpulan mengenai benda sekitarnya.

3.    Lingkungan yang kondusif
Lingkungan harus diciptakan sedemikian rupa sehingga menarik dan menyenangkan dengan memperhatikan keamanan dan serta kenyamanan yang dapat mendukung kegiatan belajar melalui bermain.
4.    Menggunakan pembelajaran terpadu
Pembelajaran pada anak usia dini harus menggunkan konsep pembelajaran terpadu yang dilakukan melalui tema. Tema yang dibangun harus menarik dan harus dapat membangkitkan minat anakdan bersifat kontekstual. Hal ini dimaksudkan agar anak mampu mengenal berbagai konsep secara mudah dan jelas  sehingga pembelajaran menjadi mudah dan bermakna bagi anak.
5.    Mengembangkan berbagai kecakapan hidup
Mengembangkan keterampilan hidup dapat dilakukan melalui berbagai proses pembiasaa. Hal ini dimaksudkan agar anak dapat belajar untuk menolong diri sendiri, mandiri, bertanggung jawab, dan memiliki disiplin.
6.    Menggunkan media edukatif dan sumber belajar
Media dan sumber pembelajaran dapat berasal dari lingkungan alam sekitar atau bahan-bahan yang sengaja disiapkan oleh pendidik/ guru
7.    Dilaksanakan secara bertahap dan berulang-ulang
Pembelajaran bagi anak usia dini hendaknya dilakukan secara bertahap, dimulai dari konsep sedrhana dan dekat dengan anak, agar konsep dapat di kuasai dengan baik hendaknya guru menyajikan kegiatan-kegiatan yang berulang.

Tujuh prinsip pendidikan anak usia dii harus diperhatikan, karena sanagat menentukan kualitas pendidikan yang diselenggarakan. Jangan main paksa, instruksional, dan sejenisnya yang membuat kreativitas dan dinamika akal anak tetap berkembang secara eksploratif.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar